Header Web 2

PA Praya Deklarasikan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas

Ditulis oleh Super User on . Dilihat: 1298

Ditulis oleh Super User on . Dilihat: 1298

Praya | pa-praya.go.id

Pengadilan Agama Praya Kelas IB, Selasa 26 Februari 2019 melaksanakan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas dalam rangka mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

Ketua PA Praya bersama Wakil PTA NTB dan Bupati Lombok Tengah serta saksi lainnya

Ketua PA Praya bersama Wakil PTA NTB dan Bupati Lombok Tengah serta saksi lainnya

Bertempat di Pendopo Bupati Lombok Tengah, acara tersebut dihadiri oleh seluruh keluarga besar Pengadilan Agama Praya. Para saksi dan tamu yang hadir dalam acara tersebut ialah Wakil Ketua PTA NTB, Hakim Tinggi Pengawas PTA NTB, Panitera dan Sekretaris PTA NTB, Ketua Pengadilan Agama Sepulau Lombok, Bupati Lombok Tengah, Kepala Kepolisian Resor Lombok Tengah, Komandan Kodim Lombok Tengah, Kepala Kejaksaan Negeri Lombok Tengah, Ketua Pengadilan Negeri Praya, Kepala Kementerian Agama dan para tamu undangan lainnya.

Acara dimulai dengan pembukaan, lalu diikuti dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian pembacaan doa yang dipimpin oleh Drs. H. Moh. Nasri, B.A., M.H. (Hakim PA Praya), yang dilanjutkan sambutan oleh Ketua Tim Pencanangan Zona Integritas PA Praya Hj. Maryani, S.H., M.H. (Hakim PA Praya).

Seluruh ASN PA Praya Hadiri Pencanangan Zona Integritas

Seluruh ASN PA Praya Hadiri Pencanangan Zona Integritas

Sebelum pembacaan Ikrar, Ketua Pengadilan Agama Praya Drs. H. Didi Nurwahyudi, M.H. menyampaikan kata-kata Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Bersih dan Melayani pada Pengadilan Agama Praya.

Pembacaan Ikrar Pencanangan Zona Integritas

Pembacaan Ikrar Pencanangan Zona Integritas

Pembacaan Ikrar dipimpin oleh H. Samad Harianto, S.Ag., M.H. (Hakim PA Praya) yang diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Pengadilan Agama Praya. Setelah itu Ketua PA Praya, Bupati Lombok Tengah, Kepala Kepolisian Resor Lombok Tengah, Komandan Kodim Lombok Tengah, Kepala Kejaksaan Negeri Lombok Tengah, Ketua Pengadilan Negeri Praya, Kepala Kementerian Agama menandatangani Piagam Pencanangan Zona Integritas Pengadilan Agama Praya.

Penandatanganan Piagam Pencanangan Zona Integritas oleh Ketua PA Praya

Penandatanganan Piagam Pencanangan Zona Integritas oleh Ketua PA Praya

Acara dilanjutkan dengan sambutan oleh Bupati Lombok Tengah H. Moh. Suhaili FT, S.H. Beliau menyampaikan apresiasinya atas Pencanangan Zona Integritas yang dilakukan oleh Pengadilan Agama Praya, sehingga apa yang dicanangkan bisa memberikan manfaat bagi masyarakat.

Sambutan dan amanat juga disampaikan oleh Wakil Ketua PTA NTB Dr. Dra. Hj. Sisva Yetti, S.H., M.H. Beliau menegaskan bahwa momentum ini juga bisa dijadikan niat untuk menjadi Abdi Negara dan ikhtiar untuk meningkatkan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat. Beliau juga berpesan agar apa yang telah diikrarkan bukan hanya sekedar seremonial saja, dan harus diwujudkan dalam bentuk profesionalisme dalam mengabdi dan memberikan pelayanan.

Sesuai dengan Peraturan Menteri Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 52 Tahun 2014 Tentang Pedoman Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani, fokus pelaksanaan reformasi birokrasi tertuju pada dua sasaran utama yaitu:

  1. Terwujudnya Pemerintahan yang bersih dan bebas KKN.
  2. Terwujudnya Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik Kepada Masyarakat.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Praya

Jl. Jend. A. Yani No. 3 Praya, Lombok Tengah - NTB 83511

Telp/Fax: 0370-653431

Email : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Delegasi/Tabayun : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

PETA Lokasi PA Praya

 

Info Perkara PA

SIPP PA Mataram

SIPP PA Girimenang

SIPP PA Selong

 

Copyright © 2022. Pengadilan Agama Praya